Batam - news.kominfo.co.id
Wakil Gubernur Kepulauan Riau Hj Marlin Agustina, bersilaturahmi dengan masyarakat Pulau Ngenang, Kecamatan Nongsa, Senin (19/6/2023) pagi.
Di sentra tenun Kota Batam tersebut, Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Batam ini, juga bertemu dengan para pelaku ekonomi kreatif dan para pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM).
"UMKM di sini sangat inovatif, berbagai hasil karya tenun berkualitas dan penuh kreativitas siap untuk memyambut peluang besar," terangnya.
Selanjutnya Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kota Batam ini, menegaskan komitmennya untuk menerapkan program - program yang tepat sasaran.
"Dengan demikian akan mempercepat perputaran ekonomi di Kepulauan Riau," jelasnya.
Sekadar diketahui, lewat tangan dingin Marlin, Pulau Ngenang sejak telah menjadi sentra tenun Kota Batam. Penduduknya yang sebelumnya rata-rata nelayan, kini sebagian mulai menjadi pengrajin.
Di sana, berdiri industri kecil menengah (IKM) Batik “Ngenang Mandiri”, yang diresmikan Marlin. Produksi tenun mereka, tak hanya dijual ke luar daerah, tapi sudah menembus pasar Eropa.
(Nursalim Turatea) news.kominfo.co.id